Sabtu, 31 Desember 2016

Lovely Christmas On Ice 2016

Di penghujung tahun di akhir bulan Desember 2016 masih di seputar Jakarta begitu terasa suasana liburan Natal dan Tahun Baru. Menyenangkan sekali...


Walaupun cinta kota Jakarta tetapi pengen juga dong ke luar negeri apalagi ke negara yang memiliki musim dingin. Ha.. ha.. ha.. tenang semua pasti terpenuhi di mall kota Jakarta...

Pura-puranya di kota Paris
Walaupun kita sudah bertemu Santa Claus yang dalam cerita suka membagi-bagikan hadiah kepada anak-anak yang baik dan tidak nakal. bahkan ada pula lagunya Santa Claus is Coming to Town. Yang dinyanyikan anak-anak TK tempat Jeremy bersekolah saat perayaan Natal disekolah mereka. Di gereja pun sempat terdengar sedikit bait lagu tersebut saat santa menyalami kami satu persatu dan membagikan coklat bulat berukuran kecil sebanyak dua biji.



Dan ucapan Selamat Natal pun sudah disampaikan kepada yang merayakan baik melalui media sosial, berjabat tangan langsung ataupun melalui telpon.


Tetapi mamalah yang hari ini menjadi santa bagi kalian anak-anak-ku dengan berbagi sedikit kegembiraan untuk kita nikmati bersama. Ayo kita cari tempat itu. ho.. ho.. ho.. tempat itu adalah Lotte Shopping Avenue (LOVE)

Inilah tempat kalian akan bergembira

Di mall yang besar itu tempat yang akan kita tuju adalah Sky Rink untuk berseluncur. Saat mencari di papan petunjuk mall terdengarlah sapaan ramah dari seorang wanita dalam bahasa Inggris yang kemudian akhirnya kami berjalan bersama turun eskalator karena dia pun bertujuan menuju lantai yang sama tapi beda arah dan dia suka sekali bercerita. Saya masih di Indonesia kan? Ha.. ha.. ha..

Sky Rink Mall Love

Sky rink ini terletak di Main Atrium lantai dasar dan akan berakhir di tanggal 8 Januari 2017. Temanya adalah Lovely Christmas on ice. Experience an exciting skate riding on real ice.

Tapi jangan khawatir bagi yang belum berpengalaman dan belum bisa berseluncur disediakan skating aid berupa boneka seal lucu dan pelatih profesional di area ice rink.

Latihan tehnik dasar dulu sebelum meluncur

di tuntun pelan-pelan

Diajak berkeliling arena pakai boneka seal lucu

Untuk tiket masuknya Rp 80.000/orang tapi dengan kartu ajaib Lotte members harganya diturunkan menjadi Rp. 65.000/orang. Ho.. ho.. ho..

Setelah puas bermain selama 45 menit. Mari kita makan setelah itu ayo ke toko mainan terdekat. Berkreasilah sesuka kalian di area permainan lego gratis, tidak perlu mahal untuk mengasah otak.

Kapal kreasi Albert
Sebenarnya kapal yang dikreasi bagus loh, mamanya aja yang kurang ahli mengambil angle foto, nggak apa-apalah yang penting tetap semangat.

Nampaknya Papa sudah selesai dengan urusan pekerjaannya. C'mon kita pulang tapi naik kereta santa dulu ya keliling-keliling, kita harus duduk di depan karena gerbongnya kecil entar Mama kesempitan kan lagi jadi santa.. Ho.. ho.. ho.. Dalam perjalanan ketemu Papa yang sedang mencari kita semua. Begitu melihat kita dalam kereta dengan sigap dia pun langsung mengabadikan momen itu..

Merry Christmas.. Ho.. ho.. ho..
Turun dari stasiun Albert bilang "Mam, tadi itu kita duduknya ditempat batu baranya loh"
Nggak apa-apalah kan cuma pura-pura naik kereta santa. Ho.. ho.. ho..

Menjelang Tahun Baru 2017, terlintas doa dan harapan untuk kita semua dan juga untuk negara yang kita cintai ini agar menjadi lebih baik di tahun mendatang. Terucapkan kata Happy New Year 2017.




Just Sharing

Rabu, 28 Desember 2016

Semalam Di Rumah Pohon Kota Batu

Rumah pohon atau rumah mak lampir? Kok jadi horor begitu ya? Oops jangan salah itu hanya bahan candaan driver mobil rental yang kami sewa dari Malang menuju ke Batu. Emang orangnya suka bercanda...

Jadi memang sebenarnya bukan rumah mak lampir tapi rumah pohon. Oops, maksudnya hotel yang berbentuk seperti pohon tapi tata cahayanya agak kurang gitu jadi kelihatan gelap. Lokasinya ciamik masih satu kawasan dengan tempat wisata Jatim Park 2 (Batu Secret Zoo, Museum Satwa dan Eco Green Park). Cukup unik kan?

Semalam-malaman kami susah tidur karena sepanjang malam terdengar suara harimau mengaum. Awalnya saya pikir itu suara harimau yang sengaja diperdengarkan untuk menambah suasana mencekam seakan-akan kita berada di alam bebas seperti di hutan, ternyata esok paginya juga masih terdengar suara itu malah kayaknya ditambah lagi dengan suara binatang lain.

Albert malah nanya "Baterei harimaunya sudah dicabut belum ya?" Ha.. ha.. ha.. untung cuma semalam kami nginap disini.

Kamar di Rumah Pohon
Cerita berawal dari jalan-jalan kami yang kesorean di Taman Bunga Selecta trus langsung menuju ke Alun-Alun Kota Batu tapi karena ramai kami mengurungkan niat untuk mampir. Jadi langsung menuju ke Batu Night Spectacular (BNS) tempat ini semacam taman hiburan rakyat yang dibuka pada malam hari. Kami dinner dulu di Rumah Sosis Bandung sekalian parkir mobil di sana jadi entar tinggal nyebrang ke BNS karena parkiran BNS sudah penuh.

Didalam BNS ini banyak sekali wahana permainan mulai dari wahana permainan anak di Kids Zone sampai wahana yang menguji adrenalin. Mau yang unik? Mampir saja ke Lampion Garden, Cinema 4 Dimensi, sirkuit gokart, Galeri Hantu dan air mancur menari.
Mungkin saking populer atau memang karena lagi long weekend jadi ramai banget kali ya?




Dari BNS kami langsung ke hotel, sampai di sana sudah malam juga sekitar jam sembilan malam.
Saat check in ditawarin dinner karena sudah masuk paket hotel. Oh baiklah mari kita makan. Ternyata.. oh.. ternyata makanannya sudah pada habis tinggal sedikit dessert.
Mungkin karena sudah kemaleman kali ya?

Esok pagi kami menuju ke restoran tempat breakfast namanya unik juga Jungle Fast Food Resto. Keunikannya kita bisa makan di atas meja kursi yang dapat berputar sekeliling, melihat binatang seperti leopard, rusa dan burung-burung, cari saja meja yang lantainya berwarna hijau. Jangan khawatir bagi yang mau makan dengan tenang tanpa di putar-putar ada juga kok.



Sayangnya konsep resto yang bagus ini tidak diimbangi dengan rasa makanannya.

Overall kalau memang tujuannya explore Jatim Park 2, memang enak nginap di Pohon Inn Hotel
ini karena masih satu kawasan. Di hotel ini kami dapat paket 2x makan untuk breakfast dan lunch juga tiket masuk Jatim Park 2 yang ada 3 tempat wisata yang bisa kami explore.

Untuk mengetahui keseruan kami di Jatim Park 2 yang tempat wisatanya tidak kalah kerennya dari luar negeri bahkan mungkin lebih bagus, baca di postingan selanjutnya ya.. see you..



Senin, 26 Desember 2016

Katanya Sih Taman Bunga Selecta Mirip Keukenhof Gardens

Sewaktu jalan-jalan ke kota Batu-Malang kami menyempatkan diri mampir ke Taman Bunga Selecta, sayangnya pada waktu kami datang sudah jam setengah lima sore padahal jam buka si taman bunga cantik ini dari jam 6.00-18.00 WIB, kebayangkan? Betapa sedikitnya yang bisa kami explore.
tapi nggak apalah yang penting sudah bisa datang ngunjungin kesana. Albert dan Jeremy sempat pengen main suatu wahana tapi ditolak katanya sudah mau tutup dan pihak sana bilang mau menyelesaikan antrian yang sudah berjalan.

Taman Bunga Selecta

Penyebabnya sepele banget, kelamaan ngantri di Bakso President Malang, sudah ngantri capek-capek eh ngerasa porsinya kurang jadi ikutan ngantri lagi untuk kedua kalinya. Benar-benar wasting time! ah lupakanlah. tapi bisa menjadi pelajaran berharga kalau masih lapar mending cari tempat makan lain lagi yang tidak terlalu ramai.

Tempat yang membuat kami rela ngantri sampai 2 kali
Singkat cerita setelah sampai di Taman Bunga Selecta hati langsung berasa sejuk dan adem, apalagi dalam mobil sempat tertidur juga tapi masih sempat melihat kondisi jalan yang bagus dengan kontur jalan yang turun naik dan berkelok ketika jalan mulai menanjak dan banyak pohon apel di kiri kanan berarti taman bunga cantik ini sudah dekat.

Begitu kita memasuki area taman akan terlihat hamparan bunga yang bermacam-macam disepanjang taman ini. David sempat nyeletuk "Mirip ya dengan Keukenhof Gardens? Cuma yang ini lebih kecil".
Saya pun tercengang berusaha untuk mengingat si Keukenhof... "Ah masa sih?" tapi ada benarnya juga kan sama-sama taman bunga.. ha..ha..ha..

Bunga Kana adalah jenis bunga yang mendominasi area taman bunga Selecta ini baik yang berwarna merah, kuning maupun pink. Jenis bunga lainnya seperti bunga krisan dan pancawarna (ajisai, dalam bahasa Jepang) juga turut memanjakan mata kami.









Wahana yang kids mau main tapi sudah tutup
Cerita sedikit ya tentang Keukenhof Gardens, kebetulan kami juga sudah mengunjunginya, tempat ini juga berkesan buat kami sih. Keukenhof adalah pameran bunga tahunan yang diadakan setiap musim semi kalau nggak salah antara akhir bulan Maret sampai pertengahan bulan Mei. Keukenhof sendiri sering dijuluki sebagai Gardens of Europe karena luasnya lahan yang digunakan untuk taman bunga.

Selain didominasi oleh bunga tulip, mata kami juga dimanjakan dengan adanya bunga lavender dan bunga yang lainnya. Daya tarik Keukenhof terletak pada bunga tulip yang dipamerkan, sehingga kita pun sering mengidentikkan bunga tulip sebagai maskot negeri kincir angin tersebut. Padahal bunga tulip berasal dari Turki yang dibawa oleh Duta Besar Austria trus diberikan kepada temannya di Belanda yang juga ahli tanaman pada abad ke-16. (Info dari hasil ikut tour)









Jadi memang sepertinya Taman bunga Selecta di kota Batu kalau dilihat sepintas mirip ya dengan Taman bunga Keukenhof di selatan Belanda tepatnya di kota Lisse..

Taman bunga Selecta ini sudah berdiri sejak lama juga padahal banyak tempat wisata baru yang ada di kota Batu tapi kelihatannya pesona dan keindahan Selecta tidak lekang oleh waktu, masih sangat menyenangkan untuk dikunjungi...

Oya di Taman bunga Selecta ini juga ada kolam renang, jenis permainan outbond dan juga dilengkapi hotel dan restoran.





Setelah dari Taman Bunga Selecta kami pun melanjutkan perjalanan ke pusat kota Batu.

Happy Travelling

Kamis, 22 Desember 2016

Q Big Mall BSD City

Ada mall baru!! Datengin yuuuk? Mall di daerah Serpong ini baru saja dibuka untuk umum tanggal 16 Desember 2016, bisa sajakan dijadikan mall alternatif untuk blusukan di tengah banyaknya mall-mall yang sudah eksis. lumayan ramai loh waktu kami datang, mungkin karena weekend kali ya? Rata-rata pengunjungnya sih keluarga dengan membawa anak-anak mereka yang juga lagi libur sekolah.

Konsepnya bagus, keren dan cukup menarik. Sepertinya Q Big BSD City ini mengambil konsep "One stop Shopping" di mana dalam satu tempat disediakan semua kebutuhan mulai dari kebutuhan rumah tangga, furniture dan elektronik dengan merangkul tenant-tenant besar seperti ACE Hardware, Courts Megastore, Mitra 10, Hypermart dan Toys Kingdom, ada juga yang masih cooming soon.

Selain itu ada juga areal food and beverage-nya, tapi yang saya perhatikan malah food trucknya..   ha.. ha.. ha..

Tapi entah mengapa, setiap mau jalan-jalan ke mall, awalnya semangat tapi begitu sampai tujuan saya langsung merasa lelah dan malas bergerak, soalnya saya pikir semua mall sama sajalah.. itu lagi.. itu lagi.. apalagi kalau diajak ke toko mainan.. ha.. ha.. ha..

Food Truck

Q Big Mall BSD City

Merry Christmas dari Q Big Mall


Jalan ke IKEA ingat Swedish Meatbals

Wah IKEA lagi banyak sale nih menjelang Christmas! Ikutan ah ngeborong, siapa tahu ada yang cocok dan pas di hati.

Mungkin karena ada sale jadi ramai banget atau mungkin saja setiap weekend dan hari libur memang ramai ya?

Pegang tangan anak anda yang masih kecil yang berusia antara 3-5 tahun, awasin dengan baik dan mulai penjelajahan atau bisa juga dititipin di tempat bermain, kalau yang ini saya belum coba, soalnya khawatir juga walaupun dititip tapi saya kan tidak lihat dia di dalam, kan batas tinggi anak bermain kurang dari 135 cm, kokonya juga tidak bisa ikut temenin bermain.

Alhasil saat penjelajahan kami sempat terpisah dari Jeremy, si anak lagi kurang kooperatif, tidak mau dipegang. Untung yang nemuin dia tadi petugas IKEA, si mbak bilang sudah sering ada kejadian begini jadi mereka memang sudah bersiaga. Two Thumbs Up!!

Bicara IKEA tentu tidak terlepas dari restoran dan jenis makanannya, malah kadang lebih menarik untuk diceritakan.
Yippie IKEA punya bola-bola daging, di Mom's Kitchen alias dapur saya juga tidak kalah, kita juga punya tandingannya.
Resep diperoleh dari permainan Cooking Mama dari game NDS, jadi selain jari ikut bermain pakai stylus, kitapun bisa praktekin resepnya didapur, untung juga nggak pakai tulisan kanji ala Jepang, kan saya jadi tidak bisa terjemahin nantinya.

Bola-bola daging ala IKEA
Disini saya tidak akan bercerita soal rasa, tekstur atau berkomentar apapun soal bola-bola daging ala IKEA, karena kalau lapar pasti enaklah!!

Serius!! resep Swedish Meatbals dari cooking mama ini enak juga loh. Saya sudah buat beberapa kali dengan susunan ala-ala saya, kadang mashed potato ditaruh dibawah trus bola-bola daging diatasnya, kadang di taruh berdampingan seperti ala IKEA. tentu saja dari susunan tidak mengurangi cita rasanya kalau dibuat sesuai resep.

Kalau mau coba buatnya, saya bagikan resepnya... enak loh!!

Baca resep : Swedish Meatballs (Scandinavia)

Happy Cooking

Archipelago Beach Rupanya Keren

Karena sudah siang dari Tanjung Lesung, kami berencana mau makan siang dulu di Kampung Nelayan yang tidak terlalu jauh dari kawasan hotel dan villa, tempatnya lumayan besar dan makanannya pun lumayan enak. Kami pilih sendiri ikannya trus ditimbang entar mereka yang masakin sesuai permintaan.




Setelah perut kenyang hati senang kami melanjutkan perjalanan lagi. Kali ini mau ke Archipelago Beach Hotel tempat di mana kami akan menghabiskan hari terakhir masa liburan kami.

Sebelum sampai tempat tujuan, kami tergoda untuk mampir ke Pantai Carita yang kebetulan kami lewati dalam perjalanan, karena kata David kurang afdol kalau nggak mampir foto-foto di "pantai rakyat" yang dia bilang pantai original.. ha.. ha.. ha..

Di pantai Carita ini memang benar-benar diperuntukkan untuk umum, kami sempat di tawarin naik banana boat dengan harga Rp 150.000 per boat untuk berempat, tapi kami tolak karena memang benar-benar tidak siap, kan rencananya cuma mampir mau foto-foto.





Setelah puas foto-foto di pantai Carita kami langsung ke Archipelago Beach Hotel yang hanya berjarak kurang lebih 10 menit perjalanan pakai mobil.
Setelah sampai kami langsung check in hotel dan ditempatkan di Room Jakarta.

Kalau minat bisa langsung menghubungi :
Archipelago Beach Hotel
 Jl. Raya Carita KM.10, Sukarame, Pandeglang
No.Telpon : (0253) 880888

Setelah menaruh barang di kamar, kami langsung berganti baju renang, karena ceritanya mau water sports dulu mau naik slider boat atau yang dikenal juga dengan nama donat boat.
Ternyata tegang juga ya, takut terlempar ke laut, saya sudah pesan sama Jeremy supaya pegang talinya kencang-kencang.


Perahu karet yang ditarik speed boat

Inilah kami
Setelah puas main donat boat kami pun langsung berenang di infinity pool. Jeremy senang sekali apalagi dia dapat teman baru sesama anak kecil jadi mereka bisa main bersama.

Infinity pool yang berbatasan dengan laut lepas

Kami bergembira

under water
Karena sudah sore ceritanya David mau foto sunset jadi dia kembali ke kamar untuk mandi dan siap-siap hunting foto, yang lain tetap aja di Infinity pool.

Hasil fotonya bagus-bagus kok...





Untuk menambah efek dramatis, perlu model siluet dong, jadi Albert pun diajak untuk jadi model. Dia sih senang-senang aja, tapi waktu mau di foto, disuruh pegang pohon kelapa nggak sengaja tangannya digigit semut rang-rang. Albert pun marah-marah dan menolak dijadikan model siluet lagi.. ha.. ha.. ha..

Model siluet pegang pohon kelapa

Model siluet ceritanya pandang lautan
Nggak terasa hari sudah malam saatnya istirahat.

Besok paginya saat breakfast kami pesan makanan lewat hotel. Hotelnya sendiri tidak ada restoran, jadi mereka pun pesan dari luar yang nantinya makanannya diantarkan ke kamar kami.

Setelah makan kami pun jalan-jalan seputar hotel sambil foto-foto.

Di Archipelago ini type villanya beda-beda, ada type Toraja, Bali dan Jakarta, mungkin ada juga type lain tapi saya tidak terlalu memperhatikan.

Pagi hari ini kami menikmati pemandangan laut yang indah, terlihat juga karyawan-karyawan hotel membersihkan dan merapikan pasir pantai, cuaca cukup cerah cenderung terik.

Ceritanya lagi mandangin laut

Ceritanya lagi santai

Villa type Toraja
Setelah menyelesaikan seluruh pembayaran di hotel, kami pun check out, siap-siap pulang ke rumah.
Rencananya akan makan siang dulu di Pondok BM daerah Anyer yang di rekomendasikan koko saya.

Seperti biasa saat jalan-jalan akan banyak teralih perhatian mengunjungi tempat-tempat lain, kali ini kita singgah sebentar ke Pantai Karang Bolong di daerah Anyer, kan kurang afdol ngelewatin Anyer tapi tidak singgah sebentar untuk berfoto-foto ria.

Pantai Karang bolong ini termasuk unik juga seperti namanya tentu saja kelihatan bolong karangnya, mungkin karena peristiwa alam atau memang kebetulan sudah begitu ya bentuknya, mungkin loh ya?? Untuk masuk bayar parkir mobil Rp 10.000 dan untuk pengunjung Rp 15.000/orang.




Dari sini kami melanjutkan perjalanan ke Pondok BM untuk makan siang, letaknya di Jl. Raya Karang Bolong depan Jayakarta Hotel, Anyer.

Makanannya lumayan enak, kami pesan ikan baronang tapi karena ukurannya besar jadi kami minta ikannya dibagi 2, yang satu dimasak goreng asam manis dan yang satunya lagi bakar kecap, tinggal nambahin cumi goreng tepung dan tumis kangkung, otak-otak di Pondok BM enak juga kok.

Ada beberapa lalat nakal yang cukup mengganggu, ngusirnya gampang tinggal minta lilin pasang di meja, aman deh...

Soal harga masih masuk di kantonglah alias tidak terlalu mahal. Pengunjungnya juga banyak, jadi lumayan recommended. O ya kata si mbak yang tanpa ditanya langsung bilang Pondok BM ini sama dengan yang di Cikoneng, mungkin maksudnya cabang kali ya??

Pondok BM (makan lesehan)
Setelah kenyang hati senang, kami iseng pulang lewat Cilegon terus menuju ke Serang mampir di Asipa Shop, toko cenderamata ini menjual berbagai produk UKM, katanya yang bikin ada yang langsung dari suku Baduy. Setelah membeli beberapa cenderamata penambah koleksi, kami pun pulang ke rumah.. Home Sweet Home.

Walaupun pantai barat daerah Banten ini tidak seindah pantai-pantai di daerah Lombok dan Bali, tapi cukup layaklah untuk dikunjungi, bukankah setiap tempat punya daya tarik dan keunikan tersendiri?
Ayo majukan pariwisata Indonesia!!

Wonderful Indonesia