Cemilan gorengan kayak begini ini nih susah banget ditinggalin, comot dari piring langsung dimakan sampai lupa sudah berapa biji makan-nya. Terus pake nanya "kok aku nggak kurus-kurus?" 😝
Tapi bakwan jagung ini berguna juga loh untuk tambah-tambahan lauk. Jadi minat belajar bikin-nya.
BAKWAN JAGUNG
By : Julie
- 3 buah jagung manis, sisir
- 7 sdm tepung terigu serbaguna
- 2 sdm tepung beras
- 4 siung bawang putih, haluskan
- 8 butir bawang merah, iris tipis (pakai bawang goreng juga bisa)
- 2 batang daun bawang, iris tipis
- air secukupnya
- kaldu ayam, garam dan merica secukupnya
Cara Membuat :
- Campur semua bahan dalam wadah kecuali jagung, aduk rata sampai mencapai adonan yang diinginkan, tidak terlalu kental ataupun cair.
- Masukkan jagung, aduk rata.
- Panaskan minyak, ambil 1 sendok adonan langsung beberkan melebar (supaya hasilnya kering dan kriuk) masak sampai matang. Angkat, tiriskan.
- Siap disajikan.
Goreng sambil dicemilin ternyata asyiiik juga.. Ha.. ha.. ha..
Happy ngemil!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar