Genting Highlands dilihat dari Cable car |
Saat itu kami menginap di First World Hotel, karena suhu udara yang dingin, kita-kira mencapai 15 derajat Celcius, maka setiap kamar disana tidak dilengkapi oleh pendingin udara.
Di dalam First World Hotel terdapat First World
Plaza, yang begitu luas dan lengkap. Puluhan toko menyediakan aneka
kebutuhan, mulai dari pakaian, sepatu, makanan, souvenir, hingga
kebutuhan sehari-hari. Deretan butik dari merk ternama tersedia juga di
sana. Yang suka belanja-belanja bolehlah lah mampir kesini.
First World Plaza |
Bagi penyuka theme park
macam kami juga dimanjakan dengan aneka permainan karena di dalam Plaza
juga terdapat wahana bermain untuk
anak dan dewasa, enaknya bermain di Genting ini kita tidak perlu
berkeringat karena cuacanya yang dingin. Untuk kulinernya juga tersedia
berbagai macam restoran
yang menyajikan menu ala Asia sampai Eropa.
Permainan yang sempat kami coba antara lain bermain salju di Snow World, melihat keanehan di Ripley’s Believe It or Not, beromantis ria di gondola ala Venice, dan nonton teater 4 Dimensi pertama di Malaysia, yaitu 4D Motion Master
Believe It or Not |
Kami juga mencoba wahana favorit lain, yaitu Flying Coaster,
dengan posisi badan tertelungkup, kita diajak terbang dan berputar
layaknya Superman. Selain itu kami juga mencoba beberapa wahana-wahana
permainan lainnya yang sayang untuk dilewatkan..
Tidak terasa sudah 3 hari 2 malam kami di Genting. Tiba saatnya untuk melanjutkan perjalanan. Tujuan wisata selanjutnya adalah Sunway Lagoon.
Happy Travelling
Flying Coaster |
Happy Travelling
Tidak ada komentar:
Posting Komentar