Sabtu, 06 Februari 2021

SPAGHETTI GORENG, SOUN GORENG dan NUGGET TELUR bisa jadi frozen food

Bikin gorengan sebagai tambahan lauk bisa jadi alternatif, buat yang banyak dan bervariasi kemudian disimpan di freezer, jadi selalu siap sedia saat dibutuhkan. 

Bahkan gorengan inipun bisa dijadikan cemilan saat breaktime untuk anak sekolah.

Resep yang mana ditulis duluan ya. Mulai dari yang ini saja dulu deh..

SPAGHETTI GORENG


Bahan :
  • 200 gram daging ayam cincang
  • 250 gram spaghetti, rebus hingga matang, tiriskan (spaghetti bisa diganti dengan makaroni)
  • 200 gram keju parut 
  • 2 batang daun bawang, iris halus
  • 2 batang seledri, iris halus
  • 5 butir telur, kocok lepas
  • 300 ml susu cair
  • 3 sdm tepung terigu
  • Kaldu ayam, garam, lada dan gula secukupnya
  • margarin untuk mengoles cetakan
Baluran : telur, tepung panir

Cara Membuat :
  • Campur daging ayam, spaghetti rebus, keju, daun bawang, seledri, beri bumbu-bumbu (kaldu ayam, garam, lada, gula) aduk rata.
  • Tuangkan telur dan susu segar, aduk rata.
  • tambahkan tepung terigu, aduk rata. Masukkan kedalam loyang yang sudah dioles margarin, ratakan. 
  • Kukus hingga matang selama 30 menit. Angkat dan dinginkan.
  • Potong ukuran 3x7 cm atau sesuai selera, celupkan dalam kocokan telur, gulingkan diatas tepung panir, lakukan hingga adonan habis.
  • Goreng potongan spaghetti hingga kuning kecoklatan, angkat, tiriskan.
  • Enak dimakan dengan saos tomat atau saos sambal botolan.
Note : kalau kebanyakan bisa disimpan difreezer, nggak usah goreng semua secukupnya saja.

SOUN GORENG


Bahan :
  • 200 gram soun, rendam, potong pendek, tiriskan
  • 200 gram daging ayam cincang
  • 200 gram udang kupas, cincang
  • 100 gram wortel, parut atau cincang kasar
  • 2 batang seledri, iris halus
  • 1 batang daun bawang, iris halus
  • 8 butir telur, kocok lepas
  • kaldu ayam, garam, lada dan gula
  • margarin untuk mengoles cetakan
Baluran : telur, tepung panir

Cara Membuat :
  • Campur daging ayam, udang, soun, wortel, daun bawang, seledri, aduk rata. 
  • Tuangi dengan kocokan telur, beri bumbu-bumbu (kaldu ayam, garam, lada, gula) aduk rata.
  • Masukkan adonan soun kedalam loyang yang sudah dioles margarin, ratakan. 
  • Kukus hingga matang selama 30 menit. Angkat dan dinginkan.
  • Potong sesuai selera, celupkan dalam kocokan telur, gulingkan diatas tepung panir, lakukan hingga adonan habis.
  • Goreng potongan soun hingga kuning kecoklatan, angkat, tiriskan.
  • Enak dimakan dengan saos tomat atau saos sambal botolan.
Note : kalau kebanyakan bisa disimpan difreezer, nggak usah goreng semua secukupnya saja.

NUGGET TELUR


Bahan :
  • 2 siung bawang putih, haluskan
  • 4 buah bawang merah, iris tipis
  • 2 sdm minyak untuk menumis
  • 1 batang daun bawang, iris tipis
  • 250 gram daging sapi cincang
  • 10 butir telur, kocok
  • kaldu ayam, garam, lada dan gula
  • margarin untuk mengoles cetakan
Baluran : tepung, tepung panir

Cara Membuat :
  • Tumis bawang putih hingga harum, masukkan daging sapi cincang beri kaldu ayam, garam, lada dan gula, aduk rata. Tambahkan bawang merah dan daun bawang, angkat. 
  • Campurkan adonan daging dengan telur, aduk rata. Tuang kedalam cetakan yang sudah dioles margarin lalu panggang dalam oven sampai matang. Keluarkan dari oven, dinginkan,
  • Potong-potong bentuk segiempat ukuran 2x2 cm, atau sesuai selera, celupkan dalam kocokan telur, gulingkan diatas tepung panir, lakukan hingga adonan habis.
  • Goreng potongan nugget telur hingga kuning kecoklatan, angkat, tiriskan.
  • Enak dimakan dengan saos tomat atau saos sambal botolan.
Note : kalau kebanyakan bisa disimpan difreezer, nggak usah goreng semua secukupnya saja.

Praktis bangetkan? bisa ngemil atau jadi tambahan lauk saat dibutuhkan tinggal goreng.. reng..

Selamat Mencoba!


Tidak ada komentar:

Posting Komentar