Jadi dari resort tempat kita menginap mulai jalan kaki perlahan-lahan ke arah tempat main ski-nya. Seperti biasa foto dulu dong!
Finally kita sampai juga...
Begitu sampai di sana ada pelatih yang akan ngajarin cara main ski. Saya sih nggak terlalu minat apalagi Albert yang sudah siap-siap aja bikin bola-bola salju (asyik sendiri) untunglah ada yang mau
Jadi kami pun mengambil kesempatan untuk explor dan foto-foto berdua..
Suasana dan tempatnya romantis cocoklah berpose seperti ini...
Setelah puas main di Ski Resort kami pun bersiap-siap melanjutkan perjalanan. Mungkin dianggap kurang afdol kali ya kalau belum nyamperin tempat syuting drama Korea. Kali ini
Ya ampun dari poster-nya saja terlihat pemainnya adalah si ganteng Bae Yong Jun, serasa berjodoh deh. ha.. ha.. ha.. kan lihat posternya sampai dua kali. Ayo semangat! Cuma di sini si Yong jun rambutnya panjang, model-model jaman kerajaan atau film silat gitulah..
Jadi cerita The Legend itu adalah drama kolosal yang dikerjakan dengan serius oleh orang-orang yang handal dengan menelan dana yang sangat banyak bahkan katanya spesial efeknya dikerjakan oleh tim Computer Graphic yang pernah menangani film trilogi Lord Of The Ring. Keren kan?
Foto dulu dong dengan poster Yong Jun!
Cerita The Legend mengambil tokoh sejarah yaitu Dam Deok (raja ke-19 dari kerajaan Goguryeo) yang diperankan oleh Bae Yong Jun dan digabungkan dengan tokoh-tokoh legenda lainnya (legenda cerita rakyat Korea) yang alur ceritanya dibuat menarik yang mampu menghadirkan suasana kolosal yang keren dengan sinematografi yang mampu menghidupkan adegan-adegan pertempuran yang heroik.
Setting ceritanya sendiri mengambil latar belakang sejarah yang digabungkan dengan kisah fantasi dan percintaan (cerita begini biasanya banyak penggemarnya)
Tapi ya sudahlah kita nikmati saja tempatnya. Selain istana di halaman belakangnya pun keren, kayak suasana desa jaman dulu.
Ada spot foto pura-puranya jadi jenderal titisan dewa. Foto dulu dong!
Setelah puas di sini mau kemana lagi? Kali ini kita diajak cruising Chungju lake. Jadi Chungju ini ceritanya adalah sebuah kota kecil daerah pertanian dengan danau yang indah di tengah-tengah pegunungan dan tebing.
Setelah menikmati keindahan di Chungju saatnya kita menuju ke Everland Theme Park.. Asyiik!!
Begitu masuk ke dalam ramai sekali, mungkin juga karena lagi libur akhir tahun. Suasananya berasa Christmas gitu, beberapa pohon Natal terpasang indah. Ya di tempat inilah kami akan bermalam Natal bersama. Keren kan malam hari saat lampu-lampu mulai dinyalakan. Berasa
Everland - Panoramic view |
Dan beruntungnya lagi karena datang saat winter kami pun bisa bermain luncuran salju. Tapi kok antriannya panjang banget. Mau ulang lagi? Ah lupakan saja..
Habis main luncuran salju |
Karena bawa anak kecil, kita lihat binatang saja yuk! Melipirlah kami ke zona Zoo-Topia yang terbagi menjadi 2 bagian yaitu Herbivore Safari dimana kita bisa melihat bahkan berinteraksi dengan binatang kayak gajah, jerapah, unta dan lain-lain. Dan satu lagi Safari World di sini kita bisa naik bus keliling-keliling untuk melihat binatang-binatang buas seperti harimau, singa, beruang dan ada juga pinguin..
Kegiatan lainnya keluar masuk toko souvenir dan juga melihat keindahan Everland saat malam...
Christmas Eve in Everland Theme Park |
Happy Travelling
Tidak ada komentar:
Posting Komentar