Selasa, 06 Juni 2017

Welcome Aboard Super Star Virgo

Welcome Singapore! Cerita tentang pengalaman kami naik kapal pesiar ya..


Cobain naik kapal pesiar dari Singapura? Kenapa tidak? Kebetulan di Star Cruise itu ada paket keluarga jadi bayar 2 dewasa gratis 2 anak di bawah usia 12 tahun. Kami waktu itu ambil yang kelas Balcony (ada jendela dan pakai balkon) Asyik!

Kamar kelas Balcony

Bersantai di balkon

Pemandangan dari balkon

Bagaimana dengan makanannya? Lumayan enak dan cocok selera dan juga cukup lengkap, mau apa saja ada, mau makan di resto bergaya oriental, mediteranian dan juga western hampir semuanya gratis. Yang penting diperhatikan jadwal bukanya, tapi harus ditanyakan mengenai payment karena ada juga beberapa restoran yang harus membayar seperti restoran Jepang.

Jadi restonya selalu menyediakan makanan hampir 24 jam dengan tempat buka yang bergantian. Asyik kan? Nggak perlu takut kelaparan.

Di salah satu resto
Jenis resto yang lain
Western food

Oriental food

Salah satu menu breakfast
Ada juga counter es krim gelato yang buka pada jam saatnya ngemil (snack time) dan juga counter bakery dan pastry, tinggal pilih saja sesuai selera!

Counter es krim yang selalu ramai



Untuk ikut gala dinner kita diwajibkan berpakaian formai dan memakai sepatu. Jangan sampai nggak ikutan ya!

Ikutan gala dinner

Makan bersama
Sesuai dengan standar keselamatan penumpang kapal laut, kita pun diwajibkan ikut briefing yang masing-masing kamar ada perwakilannya. Di sana diajarkan cara memakai pelampung, meniup pluit dan apa yang harus dilakukan saat terjadi keadaan darurat di kapal. Tidak banyak yang ikut briefing-nya, mungkin berasa akan aman-aman aja kali ya? Ha.. ha.. ha..


Setiap hari dari pihak Star Virgo-nya mengeluarkan jadwal acara, jangan lupa membacanya. Sayang kan kalau kelewatan karena setiap kelas penumpang ada priviledge acara khusus, jadi kita harus siap-siap mendaftar kalau mau ikut. Tempat daftarnya di Bella Vista (tempat daftar mau ikut city tour juga)

Tempat daftar berbagai acara
Di kapal pesiar ngapain aja? Tentu saja selain makan dan tidur pastilah banyak kegiatan baik untuk yang lagi honeymoon, jomblo ataupun model keluarga dengan anak-anak macam kami pun bisa menikmati fasilitas yang disediakan, seperti berenang, fitness center, spa, karaoke, bar, bermain mahjong dan beberapa jenis permainan kasino. Duh menyenangkan sekali..

Yang kami lakukan setelah selesai check in, sambil menunggu bagasi diantar ke kamar adalah berkeliling kapal. Desain kamar yang tersusun rapi layaknya hotel membuat kita sedikit lupa sedang berada di kapal dan langsung tersadar saat melihat indahnya lautan luas dan sedikit goncangan ombak. Jangan lupa untuk selalu membawa access card kemanapun kita pergi.
Yuuk foto sebagai kenang-kenangan..


Albert si sulung sangat menikmati liburan kami di cruise dan Jeremy yang waktu itu masih bayi pun tidak kalah bahagia walaupun 'mungkin' dia belum terlalu mengerti. Aktivitas untuk anak-anak pun diperhatikan oleh pihak cruise. Pada jam-jam tertentu sesuai jadwal mereka dikumpulkan untuk bermain bersama..




Tetap aktivitas favourite berjemur dan berendam eh berenang.. Ha.. ha.. ha..



Suasana dalam cruise menyenangkan dan bikin betah. Foto-fotoin ah..




Bosan banget ya tidak lihat daratan? Jadi dalam cruise saja aktivitasnya?? Eits jangan salah.. paket Super Star Virgo ini perjalanan dari Singapura - Malaysia (Penang) - Thailand (Phuket) - Singapura. Nah di setiap negara yang kita kunjungi, kita boleh turun dan jalan-jalan sesuai dengan waktu yang ditentukan. Mau ikut City tour dari cruise juga bisa, tentu dengan biaya tambahan. Mau jalan sendiri dengan rental mobil di daratan juga bisa (ada counter lokalnya) atau mau jalan-jalan di sekitar pelabuhan juga oke.. Bebas kok!



Asyik ya? Mau.. mau.. mau lagi!! Ha.. ha.. ha..

Happy Travelling


Tidak ada komentar:

Posting Komentar