Jumat, 16 Juni 2017

Our 14th Wedding Anniversary

It's only 14 years, still more years to go my hubby, my lover, my partner, my best friend in the world. Walk with me till the end. Grow old and enjoy every single day ups and down together. May God Bless Us.

Hello darling kita rayain di mana? Di PIK Avenue aja yuuuk! Haa disitu lagi? Ceritanya lagi ngobrol. Ha.. ha.. ha..

Sebenarnya dalam merayakan setiap special moment selalu saja dadakan nggak pernah benar-benar dipersiapkan dengan baik. Pemilihan tempat juga karena 'kebetulan'. Jadi ceritanya sehari sebelum hari-H kita nengokin orang sakit di daerah PIK (Pantai Indah Kapuk), lewatin sebuah mall yang membuat kita tertarik untuk singgah sekalian dinner. Nah di mall itu banyak banget makanan ala Jepang. Jalan-jalan sekalian cuci mata, kids juga enjoy.

David usul besoknya kita datang lagi ngerayain anniversary di salah satu resto sekalian beli kue di sana (tampaknya sudah ada tempat yang dia incar) Baiklah, setuju!

Tibalah saat yang dinanti-nanti. Kita semua bersiap-siap untuk dinner. Yuuk beli kue supaya bisa "make a wish". Pilihan jatuh pada DORE by leTAO.


Sederhana banget ya kuenya? Setelah nyobain berbagai tester, kita sengaja pilih yang rasa original (kayaknya itu yang paling enak), melambangkan cinta kita yang selalu asli tanpa polesan, sederhana dan mencintai apa adanya. Lilinnya juga berbeda warna (dapat gratisan) melambangkan dua pribadi yang berbeda yang pada akhirnya Tuhan persatukan untuk saling mewarnai dalam hidup. Ha.. ha.. ha..

Nyalakan lilin kemudian siap-siap "make a wish" yang diabadikan sama si mbak penjaga toko. Fotoin ya Mbak! Saya mau doa sungguh-sungguh..


Titipin kuenya entar tinggal kita ambil, Yuuk dinner! Kali ini makan sushi. Awalnya saya pikir ada udon atau ramen, ternyata hanya ada sushi saja. Rasa sushinya juga nggak begitu enak alias biasa saja dan kurang menggugah selera. Si papa pesan masing-masing orang jatahnya 3 piring entar kalau masih lapar kita cari lagi resto lain.. Baiklah!



Keluar dari resto sushi nanggung banget, dibilang kenyang juga nggak, dibilang lapar juga nggak yang ada rasa tidak puas, ha.. ha.. ha.. Akhirnya kita putuskan beli sushi lagi di tempat lain, entar makan dirumah saja..

Pilih-pilih sushi
Sampai di rumah lanjut lagi ronde ke-2. Mari makan! Eits foto dulu sebelum makan (ikutan kekinian)..



Setiap special moment selalu kami usahakan dirayakan secara sederhana dan hemat penuh makna paling tidak ada fotonya yang selalu bisa mengingatkan kami arti kebersamaan.

Teringat semasa pacaran, David membeli kamera yang akhirnya kita pergi bertiga bersama adiknya untuk foto-foto bergantian dengan berbagai pose..

at Kota Wisata tahun 2000
Pengen tampil keren ala model kenapa tidak? Mari kita foto studio di mall..

Foto Studio tahun 2002
Ternyata cinta kita "Bukan Cinta Biasa", kayak lagu Afgan ya? ♫ Kali ini kusadari.. aku telah jatuh cinta.. dari hatiku terdalam.. sungguh aku cinta padamu..♫ Cintaku bukanlah cinta biasa.. jika kamu yang memiliki.. dan kamu yang temaniku seumur hidupku..♫ la.. la..

Akhirnya kita pun menikah di bulan Juni 2003..



Tanpa terasa akhirnya kita memasuki Wedding Anniversary pertama kita, yang kata orang masih dalam masa manisnya cinta..

1st Wedding Anniversary - Juni 2004
Masuk ke tahun kedua dengan tambahan anggota baru yang membuat kami harus belajar untuk lebih mengerti arti keluarga, tanggung jawab dan pengorbanan..

2nd Wedding Anniversary - Juni 2005
Lanjut lagi ke tahun ke-3, 4 dan 5 usia pernikahan kami.. Yang herannya semuanya dirayakan barengan di salah satu resto di Jakarta (Eka Ria) sekalian ngerayain ulang tahun David, papi (sekarang sudah meninggal) dan Anniversary kami..

3rd Wedding Anniversary - Juni 2006

4th Wedding Anniversary - Juni 2007

5th Wedding Anniversary - Juni 2008
Nah anniversary kami yang ke-6 kami rayakan di Timika..        

6th Wedding Anniversary - Juni 2009
Tahun ke-7 di Sushi Tei saja deh..

7th Wedding Anniversary - Juni 2010
Tahun ke-8 terasa agak spesial karena Tuhan kembali memberikan kepercayaan kepada kami untuk mendapatkan seorang anak lagi (masih dalam kandungan).. Mari kita rayakan di Tony Roma's..

8th Wedding Anniversary - Juni 2011
 Membeli kue di dapur coklat dan langsung jalan-jalan ke PRJ (Pekan Raya Jakarta)..




Duh senangnya keluarga kami bertambah seorang lagi di tahun ke-9, di sini anak pertama kami belajar untuk mengasihi adiknya..

9th Wedding Anniversary - Juni 2012
Mari kita rayakan sekalian berwisata di Rumah Air - Bogor..





Tahun terus berganti tanpa terasa, akhirnya kita masuk ke usia pernikahan ke-10. Karena kebetulan ada papa dan ibu Sandra yang lagi berlibur di Jakarta, tanpa persiapan kita langsung saja ke XO Suki.

10th Wedding Anniversary - Juni 2013
Akhirnya masuk juga tahun ke-11.. Yang kita rayakan di Hong Kong Cafe..

11th Wedding Anniversary - Juni 2014



Yippy akhirnya kita merayakan anniversary lagi. Kali ini pilihan kami di Seaside Suki resto Ancol sekalian jalan-jalan dan naik gondola..

12th Wedding Anniversary - Juni 2015



Untuk ultah pernikahan yang ke-13.. Rencananya kita mau liburan sekalian refreshing, tapi beli kue kecil dulu dong sebagai penanda..

13th Wedding Anniversary - Juni 2016
Mari tamasya sekalian merayakan anniversary..


Setiap waktu yang kita lewati bersama adalah suatu anugrah yang Tuhan berikan dalam hidup kita. Setiap hal yang tidak berjalan sesuai rencana selalu kita diskusikan bersama. Berusaha untuk saling mengerti walaupun terkadang tidak mudah.

Just Sharing

Tidak ada komentar:

Posting Komentar